Thursday, March 28, 2013

Pengertian dan Contoh Aerosol Lengkap


Pengertian dan Contoh Aerosol Lengkap – Kali ini kita akan membahas pelajaran yang menyangkut dengan aerosol. Saya sendiri kurang tau apa itu sebenarnya aerosol. Namun setelah saya search bersama dengan om google. Akhirnya saya mengetahi secara PASTI! Apa itu yang dinamakan aerosol dan apa – apa saja contoh yang ada pada kehidupan sehari – hari.

Aerosol adalah Sistem koloid dari partikel padat atau cair yang terdispersi dalam gas. Jika zat yang terdispersi berupa zat padat, disebut aerosol padat. Jika yang terdispersi berupa zat cair, disebut aerosol cair.

Contoh aerosol padat : asap dan debu dalam udara


Contoh aerosol cair : kabut dan awan


Dewasa ini banyak produk dibuat dalam bentuk aerosol, seperti semprot rambut (hair spray), semprot obat nyamuk, parfum, cat semprot, dll.

Bahan yang digunakan dan diperlukan untuk menghasilkan aerosol adalah suatu bahan pendorong (propelan aerosol). Senyawa kloroflurokarbon (CFC) dan karbon diokasida merupakan bahan pendorong yang paling sering digunakan.

sumber:
buku catatan sekolah

0 comments:

Post a Comment